Connect with us

Apa itu TOEFL? Beberapa Hal Penting Yang Mesti Kamu Ketahui

Apa itu TOEFL? dan Beberapa Hal yang Perlu Kamu Tahu Mengenai TOEFL!

English

Apa itu TOEFL? Beberapa Hal Penting Yang Mesti Kamu Ketahui

Apa itu TOEFL? Beberapa Hal Penting Yang Mesti Kamu Ketahui

Ada yang sudah pernah ikut ujian kemampuan bahasa Inggris? Salah satu ujian kemampuan bahasa Inggris yang sering menjadi patokan kemampuan bahasa Inggris adalah TOEFL. Merupakan singkatan dari Test of English as a Foreign Language atau bahasa pribuminya Ujian Bahasa Inggris Sebagai Bahasa Asing. Ada yang ingin mengikuti tes TOEFL dalam waktu dekat? Yuk baca terus artikel ini sampai tuntas

Apa itu TOEFL? dan Beberapa Hal yang Perlu Kamu Tahu Mengenai TOEFL!

Sebelum mengikuti tes ada baiknya kamu tahu beberapa hal tentang TOEFL berikut.

  • Penjelasan TOEFL

TOEFL adalah salah satu ujian kemampuan bahasa Inggris yang telah terlegalisasi, memiliki standar, dan sertifikatnya bertaraf internasional. Nilai skor tes ini dapat menjadi tolak ukur kemampuan kamu dalam bahasa Inggris. Sesuai namanya TOEFL adalah ujian yang hanya bisa diikuti bila kamu bukanlah native English. Maksudnya adalah bahasa ibu kamu bukan bahasa Inggris.

Tes ini diselenggarakan oleh ETS (Educational Testing Service) asal Amerika Serikat. Seluruh penyelenggara di seluruh dunia harus mendapatkan persetujuan atau di bawah naungan ETS untuk mengadakan ujian ini. Bahasa Inggris yang diujikan dalam tes ini adalah bahasa Inggris logat Amerika.

TOEFL biasanya berguna untuk keperluan studi atau bekerja di luar negeri. Jadi kalau kamu memiliki keinginan untuk melanjutkan kuliah atau bekerja di luar negeri tes ini adalah salah satu ujian yang bisa kamu ikuti

  • Format ujian

Tes TOEFL mengalami tiga kali perubahan jenis ujian. Ada tiga jenis tes yaitu, PBT (paper-based test), CBT (computer-based test) dan iBT (internet-based test). Tes PBT adalah tes pertama yang diselenggarakan ETS. Ujian ini pertama kali terlaksana pada tahun tahun 1964. Materi yang diujikan adalah listening, structure, dan reading

Jenis ujian kedua adalah CBT. Tes berbasis komputer ini pertama kali diadakan di Amerika tahun 1998. Materi yang diujikan antara lain listening, structure, reading, dan writing

Terakhir ujian iBT. Ujian ini mengandalkan layanan internet untuk melaksanakan tes. Indonesia terlambat satu tahun mengikuti format ini. Pertama kali diperkenalkan pada tahun 2005. Tes iBT memiliki satu tes tambahan yaitu tes menulis. 

  • Apa saja yang diujikan dalam tes TOEFL?

Setelah mengetahui format ujian kamu bisa lihat apa saja yang soal yang terdapat dalam tes ini. Ujian ini tidak akan jauh dari pelajaran bahasa Inggris yang kamu pelajari di sekolah untuk lebih lengkapnya adalah sebagai berikut

    • Listening Comprehension: Tes ini akan menguji kemampuan pendengaran kamu. Kamu akan mendengarkan percakapan bahasa Inggris. Cobalah untuk memahami makna dari percakapan yang terjadi
    • Structure & Written Expression: Menguji kemampuan kamu dalam memahami tata bahasa (grammar) dan ungkapan bahasa Inggris
    • Reading Comprehension: Pada bagian ini kamu akan menemukan beberapa teks esai. Tugas kamu adalah menjawab pertanyaan berdasarkan esai yang kamu baca. Esai nya sendiri memiliki beberapa tingkatan mulai dari bahasa sehari-hari, formal, pengumuman, sampai teks Ilmiah
    • Test of Written English: Tes terakhir adalah menulis esai dalam bahasa Inggris. Tes ini akan menilai kemampuan penulisan bahasa Inggris kamu.
  • Beberapa hal yang tidak boleh luput ketika mengikuti ujian TOEFL

Ada beberapa hal penting yang sering kamu lewatkan sebelum atau ketika mengikuti ujian bahasa Inggris. Sebelum mengikuti ujian ada baiknya kamu tahu kapan saja terdapat ujian bahasa Inggris ini. Ujian TOEFL tidak selalu ada setiap hari. Mereka memiliki jadwal tersendiri, untuk itu sebelum mengikuti ujian carilah tempat penyelenggara tes TOEFL. Mengetahui kapan akan diadakannya ujian bisa memberimu tenggat waktu untuk belajar bahasa Inggris lebih giat.

Kamu juga perlu tahu rentang nilai tes . Mengetahui rentang nilai bisa kamu jadikan target untuk pencapaian skor . Tes TOEFL memiliki rentang nilai 310-667, jika kamu memiliki mimpi melanjutkan kuliah ke luar negeri kamu bisa memberikan target mendapatkan skor 600. Biasanya skor 600 menjadi batas minimal untuk bisa admisi ke universitas luar negeri.

Sebaiknya kamu juga mengetahui durasi waktu ujiannya. Sehingga kamu bisa menggunakan waktu yang ada sebaik mungkin. setiap format ujian memiliki durasi waktu yang berbeda. TOEFL CBT dan PBT memiliki durasi 2 sampai 2,5 jam sedangkan TOEFL iBT berdurasi lebih lama yaitu 4 jam.

  • Mengenal tujuan mengikuti ujian

Sebelum mengikuti ujian sebaiknya kamu tahu dulu apa saya yang bisa kamu dapatkan dari mengikuti ujian TOEFL. Pertama, dengan mengikuti ujian ini kamu bisa menilai kemampuan bahasa Inggris kamu. Hasil ujian bisa kamu jadikan patokan sejauh mana kamu bisa berbahasa Inggris.

Kedua, sertifikat TOEFL bisa kamu jadikan syarat untuk melanjutkan pendidikan ke universitas luar negeri. Sertifikat tersebut menjadi syarat yang harus kamu penuhi untuk bisa berkuliah di universitas luar negeri. Biasanya tiap-tiap universitas memberikan nilai ambang batas yang berbeda untuk bisa lulus berkuliah di sana.

Ketiga, sertifikat TOEFL bisa kamu gunakan untuk keperluan karir. Selain untuk melanjutkan studi, sertifikat ini juga menjadi syarat lamaran di banyak perusahaan-perusahaan multinasional. Melalui skor tes kamu para HR bisa mengetahui sejauh apa kemampuan bahasa Inggris kamu.

 

Nah, itu dia sob, apa saja yang perlu kamu ketahui tentang Test of English as a Foreign Language alias TOEFL. Jika kamu ingin berkuliah di luar negeri jangan lupa terus latih bahasa Inggris kamu agar mendapatkan nilai skor TOEFL seperti yang kamu impikan. Beberapa taktik dan tips cepat belajar bahasa Inggris bisa intip di tautan ini dan ini.

 

Semangat belajarnya supaya bisa kuliah di luar negeri!

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in English

To Top